Seorang Professor dan dosen senior di salah satu perguruan tinggi terbaik di negeri ini sedang berbicara memberi pembekalan kepada para dosen-dosen baru d iperguruan tingginya.
Sang Professor memberi petuah dan berkata begini, "Jangan takut dengan para mahasiswa/i yang nilainya A dan A+ karena mereka nanti akan menjadi teman sejawat kita, menjadi dosen dan professor."
Kemudian dia masih menyambung, "Tetapi berbaik-baiklah dengan mahasiswa/i yang nilainya rata-rata B karena mereka biasanya menjadi pengusaha besar atau menjadi menteri dan dirjen dan memberi kita proyek."
Dan sang professor menutup demikian, "Tetapi berhati-hatilah dan takutlah sama mahasiswa yang rata-rata nilainya C atau D karena mereka nanti akan aktif di parpol dan menjadi anggota DPR dan merekalah yang menentukan nasib kita dan bangsa kita ini....😄
--o0o--
Humor lain yang mungkin Anda suka: